Selasa, 23 April 2013

Membuat Block Tampak Isometric

maaf sebelumnya karena saya kocar-kacir dalam membuat blog,

Alhamdulillah, saya keluar dari zona saya dan saya dapat ilmu baru dalam dunia per-gambaran. kali ini saya akan mencoba menjelaskan bagaimana membuat block yang tampak atas akan tampak iso saat di Autocad tampilan 2D.
gambar iso ini biasanya digunakan oleh drafter plumbing untuk membuat isometric dari jaringan pipa.

Urutan yang biasa saya gunakan adalah:
1. kalau ingin menggambar gambar isometric, gambar lewat SW view, tampilan 3D, 
atau misal sudah punya block nya, semisal gambar toilet duduk tampak atas, saya langsung klik SW view agar tampilan 3D aktif.
2. setelah tampak SW view, terlihat block tampak iso, kemudian ketik command ucs, ketik v (view), blok gambar yang mau di jadikan gambar iso, kemudian copy.
3.paste gambar yang sudah dicopy dalam tampilan top view.
4. dan akhirnya saya mempunyai gambar iso tanpa harus memutar mutar garis terlalu lama.

Semoga tulisan singkat yang sudah saya tuangkan disini dapat membantu bagi yang lainnya.

1 komentar: